Makassar, AlIslamyaabunayya.Or.Id — Operator MI Terpadu Yaa Bunayya melalui Forum Komunikasi Operator Madrasah (Forkom) Kota Makassar menggelar Workshop Validasi Data Madrasah di Hotel Lynt Makassar, Jalan Hertasning Raya. Sabtu 28/9/2024
Kegiatan ini dibuka secara resmi oleh Kakankemenag Kota Makassar, H. Irman dan dihadiri oleh Operator Emis Kemenag Kota Makassar, Ketua Forkom beserta pengurus, serta operator madrasah dari berbagai tingkatan, mulai dari RA, Madrasah Ibtidaiyah, Madrasah Tsanawiyah, hingga Madrasah Aliyah se-Kota Makassar
Tujuan dari kegiatan ini adalah untuk menyelesaikan Berita Acara Pendataan (BAP) , memvalidasi data siswa yang bermasalah, serta validasi data PTK (Pendidik dan Tenaga Kependidikan), lembaga, dan penyelesaian EDM (Evaluasi Diri Madrasah) dan Erkam (Rencana Kerja dan Anggaran Madrasah)
Ketua Forkom dalam sambutannya menyampaikan apresiasi kepada Kakankemenag Kota Makassar atas kehadirannya, mengatakan bahwa
” Kami sangat berterima kasih kepada Bapak Kakankemenag Kota Makassar yang telah menyempatkan diri hadir di tengah-tengah kita. Kegiatan ini bertujuan untuk melakukan validasi data siswa yang bermasalah atau belum lengkap di EMIS maupun Verval PD, bukan hanya menyelesaikan BAP BOS maupun BOP RA, tetapi juga fokus pada perbaikan data. Ke depannya, kami berharap agar data di Kota Makassar dapat dipertanggungjawabkan dengan baik. Masalah yang ada akan kita kerjakan bersama-sama, dan kami hadirkan pemateri dari Bidang Pendidikan Madrasah Kanwil Kemenag Provinsi Sulsel akan membimbing kita untuk menyelesaikan masalah data siswa yang bermasalah ” Jelasnya
Sementara itu, Kakankemenag Kota Makassar, H. Irman dalam sambutan pembukaan menekankan pentingnya peran Forkom dalam menyelesaikan masalah data madrasah
” Kehadiran Forum Komunikasi Operator Madrasah (Forkom) ini adalah solusi untuk semua masalah data, asalkan Forkom bekerja maksimal. Saya minta, jika ada masalah, segera laporkan kepada saya, jangan menunggu hingga masalah semakin rumit. Penyelesaian BAP BOS harus diprioritaskan untuk anggaran tahun depan, dan EDM juga harus selesai minimal pada akhir bulan ini. Operator madrasah adalah jantungnya lembaga pendidikan, dan saya minta Forkom untuk proaktif membantu operator yang bermasalah dengan datanya ” Ujar H. Irman
pihaknya juga berharap agar Makassar bisa menjadi yang terdepan dalam hal pendataan madrasah dan mendorong Forkom untuk terus meningkatkan kualitas pengelolaan data di masa mendatang
Kegiatan ini diharapkan dapat membantu seluruh operator madrasah menyelesaikan masalah terkait data siswa dan lembaga, sehingga pendataan tahun ini dapat dilakukan dengan lebih baik dan tepat waktu (rls)